Klungkung, - Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat memerintahkan Babinsa di Kecamatan Semarapura Tengah untuk memberikan pembekalan terkait wawasan kebangsaan dan pelatihan baris-berbaris.
Bukan tanpa sebab, dijelaskan Dandim pelatihan itu diberikan guna mewujudkan generasi penerus, khususnya para santri yang berkarakter dan memiliki kedisiplinan.
Baca juga:
Benahi SDN 2 Tumanggal eks Posko TMMD
|
“Sebab, generasi penerus bangsa ini adalah masa depan bangsa. Pembekalan wasbang dan pembekalan PBB itu sangat penting untuk mewujudkan generasi muda yang handal dan berkarakter, ” jelas Dandim ketika dikonfirmasi terkait adanya hal itu pada Jumat, 19 Agustus 2022.
Sementara itu, adanya pelatihan yang diberikan oleh pihak Babinsa itu diapresiasi oleh Mustafid, salah satu pengurus Ponpes Diponogoro. Menurutnya, adanya pembekalan itu sangat membantu upaya pihak Ponpes dalam mewujudkan kedisiplinan.
“Sehingga, kedisiplinan para santri disini bisa terwujud dengan baik, ” tandasnya. (***)